Virtual Address

Search Engine Google, Bing, Yahoo, Baidu, Yandex and Duckduckgo

Ayat Jurnal Penyesuaian yang Belum Diterima

Ayat Jurnal Penyesuaian Pendapatan Belum Diterima (Accrued Revenue)

Perusahaan sering mengakui adanya pendapatan, walaupun sampai saat itu perusahaan belum menerima uang kas. Suatu pendapatan yang telah dihasilkan dan diakui tapi belum diterima secara tunai akan menimbulkan aktiva yang disebut dengan pendapatan belum di terima (accrued revenue).

Misalkan pada tanggal 15 Juni kantor akuntan Nicholas disewa oleh perusahaan konstruksi Gunawan. Pembayaran pertama sebesar Rp. 500.000 akan dilakukan pada tanggal 15 Juli 2015. Selama bulan Juni, kantor akuntan Nicholas akan menghasilkan setengah bulan sebesar Rp. 250.000 Pada tanggal 20 Juni Nicholas akan membuat jurnal penyesuaian untuk mencatat adanya penambahan piutang dan pendapatan jasa sebagai berikut :

Baca Juga  17 Manfaat Buah Dewandaru Dan Daunnya Penangkal Radikal Bebas

June 30   Account Receivable (500.000 x 1/2)                    250.000

                              Service Revenue                                                      250.000

ayat jurnal penyesuaian pendapatan yang belum diterima

Terlihat bahwa Account Receivable mempunyai nilai sisa yang belum disesuaikan sebesar rp. 2.250.000 dan nilai sisa pendapatan jasa service revenue) yang telah disesuaikan sebesar rp. 7.000.000 pemindahbukuan dari jurnal penyesuaian diatas akan memengaruhi kedua akun tersebut

Semua jenis pendapatan yang belum diterima akan diperlukan dengan cara yang sama. Yaitu mendebit account receivable dan mengkredit service revenue. Jurnal penyesuaian ini menunjukkan berlakunya akuntansi akrual dan prinsip pendapatan. Tanpa adanya jurnal penyesuaian maka laporan keuangan Nicholas akan menyesatkan.

Untuk menambah wawasan kamu mengenai jurnal penyesuaian, ada baiknya membaca juga ayat jurnal penyesuaian beban gaji & jurnal penyesuaian accrued expense.

Baca Juga  Aturan Debit Kredit Dalam Akuntansi